Selasa, 17 Januari 2017

sadarkah kita?

orang-orang seperti saya yang butuh kasih berlebih; artinya bukan karena tidak bisa kesepian tapi saya memang menyukai dicintai seseorang yang saya cintai. sadarkah kita terkadang bahkan keseluruhan hidup kita dikendalikan oleh hati? terlalu banyak hati kita turut bekerja bahkan pada fungsi yang seharusnya lebih didahulukan logika.

saya akui, saya salah satu wanita yang paling benci diabaikan, mungkin karena saya bontot, terbiasa paling diistimewakan, namun diistimewakan tidak menjadikan saya manja untuk urusan hidup namun jika urusan kasih sayang sungguh saya tidak suka dinomerduakan. 

berbicara soal hati, kegiatan apa yang tidak kita lakukan dengan hati? bahkan yang kita pikir tidak berhati sekalipun, semisal membenci. dalam membenci justru yang paling dominan adalah hati yang berperan. jika kita katakan sesorang yang bersikap jahat bahwa dia tidak berhati saya katakan salah, sebab justru karena hatinya merasa makanya seseorang itu bisa melakukan kejahatan. namun hatinya penuh dengan kebusukan mungkin berbeda dengan kebanyakan orang baik laiannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jaket lusuh

hari ini aku membuka lemari pakaianku menyusun ulang beberapa helai ingatan dan membersihkan debu dari kenangan. aku melihat jaket sag...